KKG Gugus Kartini Putaran terakhir 2023

 

    Kelompok Kerja Guru disingkat KKG adalah organisasi guru setingkat gugus atau kecamatan yang beranggotakan guru-guru dari sekolah di dalam gugus terkait. Anggotanya adalah guru kelas, pada jenjang yang bersangkutan

    KKG memiliki struktur organisasi sebagaimana organisasi struktural pada umumnya. Terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara, koordinator mata pelajaran atau koordinator tema dan anggota.

    KKG pada umumnya memiliki banyak kegiatan pengembangan kemampuan mengajar bagi guru. Biasanya dalam bentuk lokakarya, seminar dan atau pelatihan terbatas pada gugus kecamatan. Tema-tema yang diangkat dalam kegiatan berkaitan dengan pedagogik dan kematangan profesionalisme guru. Narasumber kegiatan bisa diambil dari anggota KKG sendiri maupun dari luar KKG.

    Gugus Kartini yang beranggotakan 7 Sekolah dasar Negeri yaitu SDN 1 Girimarto, SDN 2 Girimarto, SDN 3 Girimarto, SDN 4 Girimarto, SDN 5 Girimarto, SDN 2 Jendi dan SDN 3 Selorejo yang pada kesempatam kali ini memasuki putaran terakhir anjangsana ditahun 2023 pada hari Rabu, 15 November 2023, bertempat di SDN 3 Selorejo. Acara dihadiri oleh Kepala Sekolah dan Guru Kelas masing-masing SD.

    KKG Gugus Kartini yang diketuai oleh Bapak Singgih Andika Prabowo, S.Pd. sudah memasuki kegiatan putaran akhir ditahun ini, Acara KKG dipandu Ibu Ardhiyanti Rahmiyarno, S.Pd., mulai dari Pembukaan  hingga akhir kegiatan KKG, Kegiatan KKG berjalan dengan baik dan lancar. Setelah kegiatan KKG ada pemandangan menarik, Bapak Ibu Guru dan Kepala Sekolah peserta KKG antusias dan memberikan apresiasi terhadap produk dari SDN 3 Selorejo serta  membeli Bibit dan hasil kebun sekolah yang tersedia mulai dari bibit cabai, terong, tomat, hasil kebun kacang panjang, terong juga timun di Green House SDN 3 Selorejo sebagai Produk dari para siswa dalam rangka Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

    Setelahnya Program pembibitan dan peningkatan Life Skill para siswa selalu ditingkatkan. Semoga Program ini berjalan dengan baik dan berkelanjutan, Aamiin

SDN 3 Selorejo >> Do the best !!!








































 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Purna Tugas Ibu Tarwiyati, S.Pd I

Seru, Hari Pertama Sekolah Semester 2 TA 2022 / 2023