Peringatan Hari Kartini di SDN 3 Selorejo: Sederhana Namun Penuh Makna

 

    Selorejo, 21 April 2025 – SDN 3 Selorejo memperingati Hari Kartini dengan kegiatan apel bersama yang berlangsung dengan sederhana namun penuh makna. Acara ini dilaksanakan pada Senin pagi dan diikuti oleh seluruh siswa serta tenaga pendidik dan kependidikan.

    Kegiatan dimulai dengan pembukaan yang dipandu oleh Ibu Dhiyan selaku pembawa acara. Selanjutnya, seluruh peserta apel menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan khidmat, dipimpin oleh Ibu Risma sebagai dirigen. Suasana menjadi semakin khusyuk saat doa bersama dipanjatkan yang dipimpin oleh Ibu Ida.

    Sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan R.A. Kartini, Ibu Dwi Hatmini membacakan sejarah singkat perjuangan tokoh emansipasi perempuan Indonesia tersebut. Tak lupa, seluruh peserta apel juga turut menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini bersama-sama, yang semakin menambah semangat dan kekhidmatan acara.

    Pada kesempatan ini, turut diumumkan dan diserahkan penghargaan Pesta Siaga 2025 kepada para siswa yang berprestasi. SDN 3 Selorejo meraih Putri Tergiat 1 dan Putra Tergiat Harapan 1. Piagam dan piala diserahkan langsung oleh Bapak Singgih, Ibu Dwi, serta Bapak Kepala Sekolah.

    Kepala SDN 3 Selorejo menyampaikan petugas kali ini spesial edisi khusus kartini dari Ibu Guru, dan  berpesan bahwa peringatan Hari Kartini bukan hanya sekadar seremoni, namun menjadi momen penting untuk menanamkan semangat juang, keteladanan, dan keberanian untuk terus maju, terutama bagi para siswa dalam meraih cita-cita.

SDN 3 Selorejo, Do the Best!





 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tambah Wawasan dan Pengalaman dengan FIlm 3D

Purna Tugas Ibu Tarwiyati, S.Pd I

Seru, Hari Pertama Sekolah Semester 2 TA 2022 / 2023