Disiplin Dengan Latihan Baris Berbaris
Program Sekolah untuk melatih para siswa lebih disiplin dengan Latihan Baris Berbaris.
Tujuan Latihan Baris Berbaris :
- Menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa disiplin, serta tanggung jawab.
- Menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas mengarahkan pertumbuhan tubuh agar sehat secara jasmani serta dapat menjalankan berbagai tugas pokok dengan sempurna.
- Menumbuhkan rasa persatuan, yakni rasa senasib dan sepenanggungan serta ikatan yang terjalin diperlukan untuk menjalankan tugas.
- Menumbuhkan sikap disiplin, artinya mengutamakan kepentingan tugas dibanding kepentingannya sendiri.
- Menumbuhkan rasa disiplin karena harus mendengarkan dan menjalankan aba-aba yang diberikan.
- Menumbuhkan rasa kebersamaan antar peserta karena secara tidak langsung mereka dilatih untuk bekerja sama dalam mengikuti dan menjalankan aba-aba.
- Meningkatkan daya konsentrasi karena dalam baris berbaris setiap peserta dituntut memiliki tingkat konsentrasi yang tinggi untuk mendengarkan setiap instruksi yang diberikan hingga bergerak sesuai dengan aba-abanya.
- Melatih solidaritas dan rasa setia kawan di antara para peserta baris berbaris.Gerakan yang dilatih ada Gerakan di tempat dan gerakan berjalan.SDN 3 Selorejo >> Do The Best !
Komentar
Posting Komentar